Bersyukur Begitu Nikmatnya Menjadi Sahabat Dan Keluarga Al-qur'an - IT Garla

Breaking

Selamat datang di IT Garla, Dimana Kita Bisa Berbagi Ilmu Tentang Teknologi, Update News dan Bebagai Macam Artikel.

Monday, June 13, 2016

Bersyukur Begitu Nikmatnya Menjadi Sahabat Dan Keluarga Al-qur'an

Al-Qur'an
Nikmatnya Menjadi Sahabat dan Keluarga Al-Qur’an
Sesuai kadar keseriusan Anda dengan Al-Qur’an seperti itu pulalah Al-Qur’an memberikan kepada Anda daripada rahasia-rahasia dan perbendaharaan-perbendaharaannya.
Tanyakan kepada para sahabat dan keluarga Al-Qur’an tentang kebahagiaan yang mereka rasakan ketika setoran hafalan dan belajar kepada Guru kemudian mendapatkan doa-doa kebaikan dari Guru.
Sendiri.. Mengasingkan diri.. Menyepi..
Orang lain menganggap semua itu adalah kelainan jiwa yang perlu diobati..!!
Tapi tidak bagi sahabat dan keluarga Al-Qur’an, jutru kenikmatan yang mereka berusaha meraihnya..!!

Diantara keajaiban Al-Quran adalah mudah dihafal tapi juga mudah lepas hafalannya agar kita fokus kepadanya dan menyibukkan diri dengannya serta menjadikannya sebagai sahabat setia yang selalu menyertai kita terus menerus siang malam.
Pada jaman yang penuh fitnah, godaan, hiburan dan berbagai macam perubahan kita harus bisa terus eksis dengan berusaha menjadi sahabat dan keluarga Al-Qur’an.
Ketika Anda membaca Al-Qur’an carilah tentang diri Anda pada setiap ayat pasti Anda menemukan banyak hal bermanfaat bagi Anda, menemukan obat penawar yang menyembuhkan Anda dan kebahagiaan yang membuat dada lapang serta optimis menghadapi masa depan Anda.
Selamat Memulai dan Jangan Menunda Lagi, Anda Pasti Bisa Insya Allah..!
[Disarikan oleh Abdullah Hadrami dari sebuah artikel berbahasa Arab, semoga bermanfaat]
Ya Allah, masukkanlah kami ke dalam golongan “Ahlul Qur’an” [Keluarga Al-Qur’an] dan “Shohibul Qur’an” [Sahabat Al-Qur’an], yang “Hidup Di Naungan Al-Qur’an”, selalu membaca, memahami dan mengamalkannya sehingga kami menjadi sukses, bahagia dan selamat dunia akhirat, aamiin..
Hamba Allah yang selalu berharap petunjuk, ampunan dan kasih sayangNya, juga selalu berdoa dan berharap mati husnul khotimah diatas Islam dan Sunnah
Abdullah Sholeh Hadrami
@AbdullahHadrami

Sumber : kajianislam

No comments:

Post a Comment